Selasa, 19 Januari 2010

You Don't Have To Promise Me The Moon or Stars, Just Promise That You Will Stand Under Them With Me




Diambil dari sebuah situs yang tak sengaja saya lihat pagi ini ketika menunggu sms.

"You don't have to promise me the moon or stars, just promise that you will stand under them with me."

Saya merasa ingin menggosok gigi sambil memikirkan kenapa kita tak pernah berbagi pasta gigi yang sama.




Senin, 18 Januari 2010

Berbagi




Berbagi dalam kekalahan memang menyakitkan. Pernahkah kau membayangkan apa yang dikatakan kaisar Jepang dihadapan istrinya saat Hiroshima dijatuhi bom atom? Menangiskah Zinadine Zidane didepan istrinya saat Perancis gagal menjadi juara dunia 2006 padahal kemenangan sudah didepan mata?

Satu adegan yang selalu saya ingat dari film Inglourious Basterds adalah adegan seorang tentara Nazi yang sekarat karena dia ditembak oleh seorang wanita yahudi, cintanya. Sang wanita yang tadinya membenci tentara Nazi ini lalu jatuh hatinya saat melihat orang yang dicintainya sekarat ditangannya. Adegan diakhiri dengan manis, menurut pandangan saya. Saat wanita itu mendekat, si tentara memberika tembakan ke wanita yang dicintainya dan mereka mati bersama. Poinnya adalah tak selamanya cinta itu harus berbagi ciuman, tapi saling berbagi tembakan pun bisa menjadi keromantisan sendiri.

Atau dalam film New York I Love You, sepasang kakek nenek yang membagi cintanya dengan berantem.

Ya saya memiliki jeruk yang rasanya asam luar biasa di dalam tas saya disamping daftar nilai kuliah saya semester ini yang berantakan. Adakah yang mau berbagi ketaknyamanan ini?